type='html'>
MADRID – Cristiano Ronaldo memiliki musim yang hebat bersama Real Madrid sepanjang musim ini. Trofi La Liga ke-32 menjadi kado istimewa El Real musim ini.
Musim depan Ronaldo merasa yakin bisa membawa Los Blancos memenangkan gelar Liga Champions kesepuluh untuk El Real. Setelah pada musim ini pemain berjuluk CR7 ini gagal membawa Madrid merebut gelar Liga Champions, setelah ditaklukan Bayern Munich pada babak semifinal.
“Target saya ingin membawa Real Madrid meraih gelar kesepuluhnya di Liga Champions. Setiap orang berbicara tentang Liga Champions di Madrid dan kami para pemain merasa itu sangat penting untuk negara dan orang-orang,” ungkap Ronaldo, seperti disitat Goal, Rabu (23/5/2012).
“Kami telah menutup tahun ini dan kami ingin banyak hal untuk sukses, kami butuh keberuntungan dan tim yang bagus di grup kami. Trofi kesepuluh akan segera datang musim depan,” sambungnya.
Ronaldo sangat ngotot ingin membawa Los Galacticos meraih trofi Liga Champions, yang terakhir kali singgah di Madrid pada musim 2001-2002. Saat itu El Real menang 2-1 atas Bayer Leverkusen di final.
“Semua orang selalu fokus di Liga Champions karena satu-satunya turnamen yang terbaik. Saya yakin kami akan memenangkannya nanti,” pungkasnya
No comments:
Post a Comment
Silakan tinggalkan pesan | Auto Approve Blog | Prediksi Bola